Resep Cara Membuat Pancake Pisang Modal yang Murah


Sarjana resep – Hallo kembali lagi bersama mimin yang akan memberi kalian seputar resep makanan, minuman dan dessert. Kali ini mimin akan membagi kalian resep dan cara membuat Pancake pisang lagi.

Resep dan Cara Membuat Pancake Pisang dengan Modal yang Murah, Resep dan Cara Membuat Banana pancake dengan Modal yang Murah
Banana pancake (Foto: twitter.com/sugardians)
Apa itu pancake? Pancake adalah adalah kue dadar yang bahannya terbuat dari tepung terigu, gula, telur dan susu. Bahan-bahan tersebut dicampur dengan air lalu dibentuk dengan adonan kental yang digoreng diatas wajan panas yang sudah diolesi sedikit minyak. Penekuk enak dihidangan sewaktu masih hangat maupun dingin.

Membuat adonan Penekuk atau Pancake biasanya dicampur dengan bahan pengembang seperti baking soda, soda kue, ragi, bir dan kocokan putih telur. Penekuk yang enak biasanya bobotnya ringan karena terdapat udara yang terperangkap didalam adonan. Pastikan sebelum wajan panas dan sudah diolesi minyak sebelum memasak penekuk, supaya mendapatkan hasil dan kematangan yang sempurna.

Pancake atau penekuk memiliki varian rasa seperi penekuk pisang, penekuk coklat, penekuk pandan, dan banyak lagi jenis varian rasa penekuk lainnya yang tidak kalah enak dan sehat.

Langsung saja mimin bagi resepnya yang sebelumnya di thread oleh @sugardians di twitternya.

Bahan - bahannya :
  • Pisang  atau terserah sih pisang apa, tapi mimin pakai pisang yang biasa, apasih namanya?? Pisang lidi!? Kalau yang panjang – panjang pisang lidi kali yaa :D
  • Telur
  • Catatan : perbandingan telur dan pisang itu 2 : 1 jadi kalau 1 pisang berarti 2 telur
  • Tepung terigu
  • Mentega
  • Madu

Cara membuatnya :
  • Langkah pertama, Bikin pisang nya sampai hancur dan halus lalu telur di wadah terpisah di kocok hingga agak mengembang.
  • Lalu tuangkan telur tadi ke pisang yang sudah halus tadi lalu aduk rata. Setelah itu tambahkan tepung terigu secukupnya.
  • Mimin nggak matok sih, karena itu memang dikira - kira saja.
  • Kalau mau, madu bisa di tambahkan dalam adonan juga sesuai selera.
  • Lalu aduk adonan lagi hingga rata
  • Siapkan teflon dan panaskan mentega. Lalu tuangkan adonan.
  • Kita tunggu warna kecoklatan lalu balik adonan.
  • Kalau udah matang tinggal diangkat.
  • Bikin beberapa layer. Tbh itu yang mimin bikin dengan 4 telur dan 2 pisang.
  • Setelah selesai tinggal tuangin madu. Selesai

Selamat mencoba. Asli ini makan rame aja kenyang banget

Source : https://twitter.com/sugardians/status/1074244696812118016

No comments:

Post a Comment

Adbox

@templatesyard