Resep dan Cara Membuat Es Krim Oreo Buatan Rumah (Homemade)


Sarjana resep – Hallo kembali lagi bersama mimin dengan postingan artikel seputar resep makanan, minuman dan dessert. Kali ini mimin akan membagi kepada kalian resep dan cara membuat Es Krim Oreo Buatan Rumah (Homemade).
 
Resep dan Cara Membuat Es Krim Oreo Buatan Rumah (Homemade), es krim oreo
Es krim oreo (Foto: twitter.com/biskuwitoreo)
Oreo adalah Produk nama dagang yang berjenis biskuit yang diproduksi oleh Nabisco, Oreo dibuat pertama kali pada tahun 1912. Oreo terdiri dari dua biskuit coklat dengan krim putih di bagian tengahnya. Salah satu cara populer untuk memakan Oreo saat ini adalah dengan mencelupkannya ke dalam susu. Namun saat ini Oreo juga digunakan untuk bahan bmimin untuk pelengkap makanan atau dessert lain, misalnya milkshake dan es krim.

Langsung saja mimin bagi resepnya yang dibuat oleh @biskuwitoreo di twitternya.

Bahan - bahan :
  • 250 gr gula pasir
  • 500 ml air
  • 1 bungkus susu bubuk
  • 15 gr SP
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 bungkus oreo

Cara membuatnya :
  1. Pertama campurin gula pasir, tepung maizena, susu bubuk, dan air.
  2. Lalu panasin sampe airnya mendidih dan tercampur merata. Usahakan diaduk terus  biar gak gosong
  3. Kemudian angkat dan tuangkan pada mangkok ataupun wadah. Diamkan sampai dingin lalu disimpan di freezer selama 5 - 6 jam
  4. Lalu haluskan oreo sesuai selera, kalo mimin gak terlalu halus biar masih terasa oreonya
  5. Kalau sudah ± 5 - 6 jam ambil adonan terus dikerokin taroh di wadah yang lebih besar, karena nanti adonannnya mengembang.
  6. Lalu mixer sebentar kira-kira 1 menit, jangan kelamaan terus masukin SP. Kalo mimin takarannya setengah dari kemasan
  7. Mixer kira-kira selama 10-15 menit dengan kecepatan yang paling tinggi sampai adonan mengembang
  8. Kalo sudah mengembang campurin oreo yang udah dihalusin, aduk saja pakai sendok
  9. Lalu masukkin ke cup atau wadah sesuai yang diinginkan
  10. Simpan dalam freezer
  11. Tinggal menunggu dingin dan selesai.

Silahkan dicoba dirumahnya masing – masing.

SP itu apa? mimin tambahin dikit ya. Jadi SP itu bahan pengembang. Bisa dibeli di toko yang jual bahan - bahan kue kok. Kemaren mimin beli satunya 3500 yang bungkusan biasa.

Jika ingin melihat resep secara lengkap bisa kalian kunjungi link yang sudah mimin taroh dibawah.

Source: https://twitter.com/biskuwitoreo/status/1154608531410046976

No comments:

Post a Comment

Adbox

@templatesyard