7 Resep Cara Membuat Milkshake Seenak di cafe

Sarjanaresep - Milkshake atau minuman kocok adalah minuman dingin yang biasanya dicampur dengan susu, eskrim dan sirup yang dikocok hingga berbusa. Milkshake biasanya dikocok menggunakan blender atau dengan menggunakan gelas pengocok bertutup.


Ada banyak macam milkshake yang bisa dicoba atau yang ingin dibuat, milkshake yang populer adalah milkshake cokelat, karena emang banyak yang suka dengan cokelat bukan berarti milkshake jenis lain tidak enak. Adapun milkshake jenis lain yaitu mulai dari milkshake cokelat, milkshake oreo, banana milkshake, milkshake greentea dan banyak lagi. Dan tidak banyak juga yang penasaran bagaimana membuat milkshake ala-ala cafe yang enak, berikut:

Resep Membuat Milkshake Ala cafe


resep cokelat milkshake, membuat cokelat milkshake, milkshake cokelat
Milkshake Cokelate (Foto : twitter.com/lucykingg).

1. Chocolate Milkshake

Bahan-bahan
  • 1 sachet coklat (bisa menggunakan beng-beng drink atau cadburry)
  • 100 ml susu uht plain
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • Es batu secukup nya

Topping

  • Ice cream
  • Saus coklat
  • Choco chips

Langkah 
  • Masukkan ke blender semua bahan. Biarkan sampai halus.
  • Siapkan gelas tinggi. Lumuri dan hias gelas tinggi dengan saus coklat.
  • Tuangkan milkshake ke dalam gelas. Tambahkan eskrim dengan varian rasa sesuai selera.
  • Lumuri saus coklat dan taburi choco chips di atas nya.
  • Milkshake siap untuk diminum.

resep milkshake green tea latte mint, milkshake green tea, membuat milkshake green tea
Milkshake Green tea latte mint (Foto : twitter.com/theGOODSdiner).

2. Milkshake green tea latte mint

Bahan-bahan
  • 100 ml UHT
  • 1/2 sdt bubuk green tea 
  • 3 sdm kental manis putih
  • 7 lembar daun mint (tambahan)
  • Secukupnya es batu

Garnish
  • Daun mint
  • Green tea latte
  • Irisan jeruk nipis
  • Gula

Langkah
  • Siapkan bahan-bahan, hias gelas.
  • Larutkan green tea latte dengan sedikit air panas. Campurkan dengan UHT dalam wadah blender. Tambahkan kental manis dan daun mint. Kemudian blender sampai berbusa. Kalo tanpa daun mint bisa menggunakan botol sheker saja.. Tinggal dicampur dan shake,salin ke gelas.
  • Masukkan es batu kedalam gelas saji, saring milk green tea latte mint kedalam gelas. Beri taburan green tea latte dan terakhir hias dg daun mint.
  • Sajikan. Aroma dan sensasi mintnya enak banget. Mantap bener disajikan di cuaca panas ini.

resep milkshake kurma, membuat milkshake kurma, milkshake kurma
Milkshake Kurma (Foto : twitter.com/frankAINstein09).

3. Milkshake Kurma

Bahan-bahan
  • 9 butir kurma
  • 320 ml susu cair full cream
  • Secukupnya es batu

Langkah
  • Sebelumnya rendam kurma dengan sedikit air matang kurleb 4 jam (seperti membuat air nabeez).
  • Siapkan blender. Lalu masukkan rendaman kurma, susu cair dan secukupnya es batu ke dalam blender.
  • Blender sampai halus dan setelah halus tuang ke dalam gelas atau botol.
  • Milkshake kurma siap dinikmati. 

resep milkshake oreo, membuat milkshake oreo, milkshake oreo
Milkshake Oreo (Foto : twitter.com/dawnchats).

4. Milkshake Oreo

Bahan-bahan
  • 3 keping Oreo Coklat
  • Es Batu
  • 300 ml Susu Full Cream
  • 2 sdm gula pasir putih

Langkah
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender lalu blender sampai hancur dan bersatu semua.
  • Koreksi rasa. Kuantitas bahan tergantung selera.
  • Sajikan di dalam gelas. Tambah topping apapun di atas milkshake jika ingin.

resep milkshake fanta susu, membuat milkshake fanta susu, milkshake fanta susu
Milkshake Fanta Susu (foto : twitter.com/_SatisfactShawn).

5. Milkshake Fanta Susu

Bahan-bahan
  • 1 botol fanta ukuran sedang
  • 1 saset susu kental manis putih
  • secukupnya Es batu

Langkah
  • Siapkan semua bahan, es batu, fanta dan susu kental manis.
  • Tuang fanta ke dalam blender
  • Lalu masukan susu kental manis ke dalam blender.
  • Nyalakan blender, blender sampai tercampur rata
  • Tata es batu di dalam gelas saji
  • Lalu tuang milkshake dari dalam blender ke gelas yang berisi es batu. Siap disajikan

resep choco banana milkshake, membuat choco banana milkshake, choco banana milkshake
Choco Banana Milkshake (Foto : twitter.com/trixcarreon).

6. Choco Banana Milkshake

Bahan-bahan
  • 2 buah pisang ukuran kecil
  • 250 ml susu cair cokelat
  • 2 sdm susu milo cokelat
  • es krim walls vanilla

Topping 
  • mesis cokelat

Langkah
  • Siapkan seluruh bahan. susu cair dan pisangnya didinginkan dulu di kulkas
  • Blender seluruh bahan hingga halus
  • Tuang pada gelas kesayangan anda. beri topping mesis atau sesuai selera. nikmati selagi dingin. choco banana milkshake is ready to be served. happy cooking.

resep milkshake jelly marie, membuat milkshake jelly marie, milkshake jelly marie
Milkshake Jelly Marie (Foto : twitter.com/nerdyOme).

7. Milkshake Jelly Marie

Bahan-bahan
 *untuk 6 porsi
  • Bahan Jelly utk 6 gelas
  • 2 bungkus kecil Nutrijell coklat
  • 6 sdm gula pasir
  • 1 L air

Bahan lainnya utk 1 gelas
  • 200 ml susu UHT putih
  • 6 keping roti marie

Langkah
  • Siapkan bahan jelly.
  • Tuang kedalam wadah jelly, gula dan air, aduk sampai rata.
  • Setelah rata, nyalakan kompor api kecil. Aduk2 sampai mendidih. Tuang ke dalam wadah. Tunggu dingin.
  • Siapkan bahan milkshake. Potong jelly menjadi 6.
  • Setiap 1 porsi memakai : 1 potong jelly, 6 keping roti marie dan 200 ml susu UHT. Campur semua bahan no.5 ke dalam blender, blend sebentar saja. Supaya masih betekstur. Cocok diminum di hari cerah ya. Selamat mencoba.

Itulah 7 resep membuat milkshake ala cafe yang enak dan segar, selamat mencoba.

1 comment:

  1. Kami menyediakan jasa SEWA DAN JUAL Tenda seperti:


    *Tenda Roder / Tenda Hanggar / Tenda Dome dengan bahan Tiang alumunium, Dinding dan Atap PVC (PVC atap 850gr Blackout, Pvc dinding 550gr Blackout).


    Tenda Roder senidiri biasa di gunakan sebagai:
    -Tenda vaksinasi
    -Tenda darurat Rumah sakit
    -Posko Pengungsian
    -Tenda Peresmian
    -Tenda Pameran
    -Tenda Gudang, dan masihbanyak fungsi lainnya


    Tenda Roder sendiri memiliki beberapa bentangan yaitu bentangan 10, 15, dan 20. untuk panjangnya sendiri terhitung dari kelipatan 5 (cth: 5, 10, 15, 20 dst)


    *Tenda Transparan
    Tenda transparan itu memiliki kesan yang elegant karna bisa menampilkan suasana luar tenda dan sinar matahari ataupun binar binar luar tenda di malam hari, Tenda Transparan biasanya digunakan untuk:
    -Acara Wedding
    -Acara pesta
    -Acara pesta malam
    -Acara Event dan masih banyak lagi kegunaannya.


    *Tenda Kerucut / Tenda Sarnavil
    biasanya memiliki kegunaan untuk:
    -Bilik desinfektan
    -Event outdor
    -Posko pengamanan covid
    -Posko Polisi sementara

    Untuk infirmasi lebih lanjut anda bia menghubungi 081316140397 RAHMA.
    Office: Ruko Cendana Raya No. 15A, Bencongan Indah, Karawaci Tangerang.



    https://tendagudangjakarta.blogspot.com/

    https://id.pinterest.com/tangerang0290/

    https://twitter.com/TangerangRoder

    https://www.instagram.com/tendarodertangerang1/

    https://sites.google.com/d/13ngcAypBp3gn-PdcA7XaRjpYZH8Cu3kM/p/1THW6hgDfmbFrFrMj9qbjdbOh4Fg7_1Sq/

    ReplyDelete

Adbox

@templatesyard